Pages

BLOG ADVERTISING

Monday, March 19, 2012

BOOMERANG

Hai sobat blogger kita kembali lagi dengan beberapa profil band indonesia yang terkenal di bumi pertiwi Indonesia ini.

BOOMERANG?... mungkin beberapa anak muda pecinta musik indonesia sekarang ada yang masih bertanya-tanya atau sama sekali belum kenal dengan band yang satu ini, baiklah langsung saja kita ke topiknya yaitu membahas perjalanan awal band ini(Boomerang).
band ini pastinya berasal dari kota yang terbesar nomor 2 di indonesia yaitu Kota Surabaya, dibentuk pada tanggal 8 mei 1994. pada tahun 90-an nama band ini adalah Lost Angels/malaikat tersesat, barulah diganti nama menjadi Boomerang pada tahun 1994 dan cenderung aliran musik band ini sangat kental dengan aliran hard rock . formasi band ini adalah:(vokal-Roy Jeconiah Isoka Wurangian),(gitar-John Paul Ivan),(bass-Hubert H Limahelu),(drum-Farid Martin). --------next
 
Pada tahun 2005 John Paul Ivan yang sebagai gitaris boomerang saat itu mengundurkan diri karena alasan perbedaan prinsip dalam hal bermusik dengan personil boomerang lainnya dan alasan lainnya john ingin berkarier musik dengan membentuk band baru lagi dengan beberapa musisi terkenal.walaupun John P I telah keluar dari Boomerang tapi menurut saya dia adalah salah satu gitaris handal indonesia dan dia salah satu icon di band ini yang telah membawa boomerang terkenal hingga sekarang.dan sebagai pengganti John P I, boomerang akhirnya memutuskan untuk memasukkan gitaris baru yaitu Andry Franzzy(mantan gitaris PowerSlaves pada awal tahun 2006).
Beberapa album yang sudah dirilis Boomerang:


  • Boomerang(1994)
  • K.O (1995)
  • Disharmoni (1996)
  • Hits Maker (1997)
  • Segitiga (1998)
  • Hard n Heavy (1999)
  • Best ballads(1999)
  • Xtravaganza (2000)
  • The Greatest hits of Boomerang (2003)
  • Terapi Visi (2003)
  • Urbanoustic (2005)
  • Suara Jalanan (2009)
(sumber : http://id.wikipedia.org/wiki/Boomerang_band)






No comments:

Post a Comment